Dalam rangka menumbuhkan kecintaan terhadap budaya bangsa sejak usia dini, SD Marsudirini Cor Jesu menyelenggarakan kegiatan membatik yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas 1 hingga kelas 6. Kegiatan ini dilaksanakan di aula sekolah melalui kerja sama dengan Laksmi Art Batik Kampung Djadoel, yang dikenal aktif memperkenalkan seni dan budaya tradisional kepada anak-anak.

Kegiatan membatik dilaksanakan selama tiga hari dengan pembagian jadwal berdasarkan jenjang kelas. Pada hari Senin, 15 Desember 2025, kegiatan diikuti oleh siswa kelas 1 dan kelas 2. Selanjutnya, pada hari Selasa, 16 Desember 2025, giliran siswa kelas 3 dan kelas 4 yang mengikuti kegiatan. Kegiatan ditutup pada hari Rabu, 17 Desember 2025, dengan peserta dari kelas 5 dan kelas 6. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung pada pukul 07.30 hingga 11.00 WIB.

Dalam kegiatan ini, siswa diperkenalkan pada sejarah singkat batik, alat dan bahan membatik, serta berbagai motif batik tradisional. Dengan pendampingan dari tim Laksmi Art Kampung Djadoel dan para guru, siswa diajak untuk mempraktikkan langsung proses membatik sesuai dengan tingkat usia dan kemampuan masing-masing. Mulai dari mencanting, mewarnai, hingga menghasilkan karya batik sederhana yang merupakan hasil kreativitas mereka sendiri.

Selama kegiatan berlangsung, suasana aula tampak penuh semangat dan keceriaan. Siswa terlihat antusias mengikuti setiap tahapan kegiatan dan bangga terhadap hasil karya yang mereka buat. Selain mengembangkan kreativitas, kegiatan membatik ini juga melatih kesabaran, ketelitian, dan rasa tanggung jawab siswa.

Melalui kegiatan membatik ini, SD Marsudirini Cor Jesu berharap siswa dapat semakin mengenal, mencintai, dan melestarikan budaya Indonesia. Kegiatan ini menjadi pengalaman belajar yang bermakna, menyenangkan, serta memberikan bekal karakter positif bagi siswa dalam menghargai warisan budaya bangsa.